Setiap bulannya perusahaan minuman Pepsi, melalui Pepsi Refresh Project menghibahkan sekitar 1,3 juta dollar kepada individu dan organisasi untuk mendukung ide bagus yang mereka punyai dalam memecahkan masalah sosial. Individu atau organisasi bisa mendaftarkan idenya untuk kualifikasi hibah sebesar $ 5000, $ 25,000, $ 50,000 atau $ 250,000. Sedangkan dari jenis ide, dikelompokkan kedalam kategori kesehatan, penampungan dan makan (food and shelter), seni dan budaya, masyarakat, dan planet. Sayangnya, hibah itu hanya berlaku bagi warga Amerika saja.
Bulan Oktober 2010 kemarin sebuah organisasi nirlaba Hello Change mendapat hibah $250,000 dari Pepsi Refresh Project. Hello Change adalah satu satunya organisasi nirlaba yang mengkampanyekan anti rokok yang dikelola 100% oleh anak anak muda. Saat ini ketua Hello Change masih berumur 21 tahun. Hello Change didirikan karena sesuai penelitian 90% perokok dewasa mulai merokok ketika belum berumur 18 tahun. Hibah sebesar $ 250,000 akan digunakan antara lain untuk mendanai:
- proyek anti rokok di sekolah
- kontest kegiatan anti rokok
- bahan pelatihan anti rokok
- tour anti tembakau oleh anak anak muda di 25 kota
- program berhenti merokok
- kampanye anti tembakau
Bethany Berg, murid SMU mendapat hibah sebesar $ 5000 untuk membiayai kegiatannya, yaitu memberikan hiburan yang sehat (bebas kuman) kepada anak anak yang dirawat di ruang isolasi karena sedang mendapat chemotherapy untuk mengobati kankernya. Perlu diketahui, anak anak yang sedang mendapat chemotherapy biasanya harus diisolasi karena daya tahan tubuhnya sedang rendah sehingga ruang kamarnya harus bebas kuman. Isolasi tersebut membuat anak anak tidak bisa keluar ruangan untuk pergi bermain. Berg mendapat ide tersebut ketika menegok saudaranya Matt, umur 6 tahun, yang sedang dirawat di ruang isolasi dan mendapat chemotherapy untuk mengobati kanker di otaknya.
Pada bulan Oktober kemarin Chrsity Cuthbert, seorang guru dari Central Eelemtary School, mendapat hibah sebesar $ 25,000. Hibah tersebut dipakai untuk membuat kebun sekolah dan pusat belajar luar ruang bagi muris sekolah Central Elementary School. Di kebun sekolah tersebut murid bisa belajar menanam tanaman dan mebuat pupuk organik.
Pada bulan Agustus, Sepcial Learning Center (SLC) dari Jefferson City mendapat hibah $ 50,000 yang akan dipakai untuk membangun ruang bermain bagi anak anak dengan gangguan pertumbuhan. Pusat Pembelajaran Khusus (SLC) didirikan khusus untuk anak-anak dengan berbagai cacat dan gangguan perkembangan.. Melalui kurikulum, staf SLC mengajarkan integrasi sensorik untuk merangsang indera anak-anak saat mereka menjelajahi dunia sekitar mereka. Ruang bermain luar ruangan memberikan tantangan indra anak-anak yang tidak mereka dapatkan ketika bermain di dalam ruangan. Saat bermain di luar, anak-anak mempunyai kesempatan mengembangkan keterampilan seperti kreativitas, pemecahan masalah dan kerjasama. Bermain diluar ruangan juga akan dapat mengurangi stres dan agresi anak anak tersebut.
Saat ini, ruang bermain outdoor di SLC ini tidak dapat diakses untuk semua anak. Mereka yang memiliki mobilitas terbatas tidak mampu untuk mendaki dan bermain. Tidak ada ayunan dirancang untuk anak-anak yang kurang koordinasi tubuh. Tujuan dari proyek ini adalah untuk membangun sebuah taman bermain yang akan memberi anak-anak dari semua kemampuan kesempatan eksplorasi, bermain sensorik.
Saat ini, ruang bermain outdoor di SLC ini tidak dapat diakses untuk semua anak. Mereka yang memiliki mobilitas terbatas tidak mampu untuk mendaki dan bermain. Tidak ada ayunan dirancang untuk anak-anak yang kurang koordinasi tubuh. Tujuan dari proyek ini adalah untuk membangun sebuah taman bermain yang akan memberi anak-anak dari semua kemampuan kesempatan eksplorasi, bermain sensorik.
Sayangnya Pepsi Refresh Project hanya untuk Amerika.
No comments:
Post a Comment